Pages

Sunday, April 17, 2022

Kekuatan Superman Dihilangkan

Berbagai Kekuatan Superman yang Dihilangkan!

6 April 2022

Hampir semua penggemar sepakat bahwa Superman adalah superhero DC yang selalu menemukan cara dan juga alasan untuk menjadi lebih hebat dari siapa pun yang ada di DC Universe. Sebagai salah satu superhero pertama DC yang telah diperkenalkan sejak tahun 1938, karakter yang mempunyai nama asli Clark Kent ini adalah superhero yang mempunyai banyak sekali kekuatan super. 

Hal itu dikarenakan dia adalah seorang alien yang berasal dari planet Krypton dan menjadi manusia super di Bumi.

Adapun kemampuannya yang sangat terkenal di kalangan penggemar adalah kekuatan fisik super, terbang, heat vision, penglihatan tembus pandang, dan napas pembeku. Dengan kekuatan yang bisa dibilang “paket lengkap” tersebut Superman pada akhirnya terkenal sebagai salah satu karakter terkuat di DC Universe. 

Namun, yang jarang diketahui oleh orang lain adalah fakta bahwa ternyata ada kekuatan yang dihilangkan dari dirinya, karena jika tidak, Superman akan menjadi sosok yang terlalu kuat. Kekuatan apa saja yang pernah dimiliki Superman dan kemudian dihilangkan oleh DC? 


Manipulasi Kegelapan

Superman adalah superhero yang sangat mengandalkan kekuatan Matahari kuning di galaksi Bima Sakti. Hal tersebut bisa terjadi karena energi dari Matahari kuning yang diserap oleh Superman dapat menjadi sumber kekuatan yang dia pakai untuk terbang, mengangkat benda yang sangat berat, dan lain-lain. 

Bahkan dalam berbagai kisah sempat disinggung bahwa Superman akan melemah ketika malam tiba, karena dia tidak mendapatkan kekuatan dari gelapnya malam. Itulah yang dipercaya oleh banyak penggemar sampai saat ini.

Menariknya, ternyata hal tersebut tidak sepenuhnya benar, karena dalam kisah Action Comics Vol. 2 #45 yang dirilis pada tahun 2015, Superman pernah mempunyai kekuatan kegelapan yang dia dapatkan dari supervillain bernama Wrath II. 

Pada saat itu dia terbukti bisa memanipulasi kegelapan dan menciptakan portal kegelapan yang menembus langsung ke dimensi lain. Kekuatan Superman yang mirip seperti penyihir ini pada akhirnya hilang setelah Wrath II berhasil dikalahkan dan pergi meninggalkan Kota Metropolis.


Radiasi Kryptonite

Sudah menjadi rahasi umum bahwa superhero sekuat Superman ternyata sangat lemah ketika bersentuhan dengan Kryptonite. Radiasi dari batu hijau ini dapat membuat Superman tiba-tiba menjadi sangat lemah bahkan bisa menyebabkan kematian jika terpapar terlalu lama atau mengenai organ vitalnya. 

Namun, di komik Superman Vol. 3 #43 yang juga dirilis pada tahun 2015, Superman diceritakan memanfaatkan radiasi Kryptonite untuk membuatnya bertambah kuat. Peristiwa tersebut dimulai setelah supervillain abadi bernama Vandal Savage merusakan susunan DNA Superman, di mana dia menjadi tidak bisa memproses energi dari Matahari. 

Untuk mengatasi hal tersebut, Superman kemudian menggunakan Kryptonite sebagai alat kemoterapi untuk menyembuhkannya. Selain kekuatannya kembali, Superman juga mendapatkan beberapa kekuatan baru, seperti mengeluarkan laser kryptonite dari matanya dan tinju kryptonite yang bisa meledak. 

Sayangnya kekuatan tambahan tersebut lama-lama menghilang, seiring dengan tubuh Superman yang kembali normal.


Super-Parallax

Di DC Universe, Parallax adalah entitas kosmik yang merupakan personifikasi dari rasa takut. Sebagai sumber kekuatan Yellow Lantern dari Sinestro Corps, Parallax juga sering merasuki tubuh orang lain, di mana hal tersebut paling sering dia lakukan kepada Hal Jordan alias Green lantern. 

Hampir semua yang berhadapan dengan Parallax pasti akan merasa ketakutan, tanpa terkecuali Superman. Mirisnya, ternyata Superman pernah diceritakan mendapatkan kekuatan Parallax dan membuatnya menjadi jauh lebih hebat dari sebelumnya.

Setelah bergabung dengan Parallax di komik Superman Vol. 4 #29 yang dirilis pada tahun 2017, Superman mendapatkan kekuatan baru untuk memanipulasi rasa takut, mirip sepeti Yellow Lantern. Berbagai kekuatan fisiknya juga bertambah sampai berkali-kali lipat. 

Kekuatan Parallax benar-benar hilang dari tubuh Superman, setelah Sinestro mencoba mengekstrak Parallax dari tubuh Superman. Sejak saat itu Superman menyadari bahwa kekuatan Parallax terlalu berbahaya, karena bisa mengubah seseorang menjadi sosok jahat yang haus akan rasa takut orang lain.

Itulah berbagai kekuatan super yang dihilangkan dari Superman. Terlepas dari tujuannya baik atau tidak, dengan DC menghilangkan berbagai kekuatannya ini, Superman menjadi sosok yang lebih masuk akal untuk diterima. 

Karena selain kuat seperti semula, dia juga tetap mempunyai kelemahan terhadap rasa takut, kryptonite, dan sihir. Bisa dibayangkan jika dia tidak mempunyai tiga kelemahan tersebut, mungkin dia sudah menjadi entitas kosmik yang sulit untuk dikalahkan oleh siapa pun. 


Sumber :

https://www.greenscene.co.id/2022/04/06/berbagai-kekuatan-superman-yang-dihilangkan/

Saturday, April 16, 2022

Superman Baru

Warner Bros Akan Hadirkan Superman Baru?

16 April 2022

 

Superman adalah karakter ikonik yang sangat tidak bisa dipisahkan dari semesta DC, termasuk DC Extended Universe yang saat ini mungkin tengah kebingungan untuk melanjutkan kisah dari sang Man of Steel di jagat sinematik live action tersebut. 

Hal itu bisa terjadi setelah Warner Bros., selaku studio yang menaungi DCEU, seperti tidak tertarik lagi untuk melanjutkan kisah dari karakter Superman yang sebelumnya dipegang oleh Henry Cavill. Tepatnya setelah studio memutuskan untuk move on dari visi Zack Snyder.

Superman versi DCEU sendiri pertama kali muncul di film Man of Steel (2013) karya Snyder, dan kemudian makin melebarkan sayapnya di berbagai film lain, termasuk Batman v Superman: Dawn of Justice (2016), Justice League (2017), dan yang terbaru Zack Snyder’s Justice League (2021), di mana dia dibangkitkan kembali dengan kostum serba hitam. 

Alih-alih melanjutkan petualangannya dengan film Man of Steel 2, WB justru mengambil langkah untuk mengantikan posisinya dengan Supergirl di film The Flash mendatang.

Dan sekarang, menyusul akuisisi WB oleh Discovery yang mengganti namanya menjadi Warner Bros. Discovery, tampaknya nasib Superman mulai menemukan titik cerah. CEO baru WBD, David Zaslav, belum lama ini mengungkapkan niatnya untuk merombak ulang konsep tayangan DC. 

Berdasarkan laporan dari Variety, Discovery tertarik untuk menghidupkan kembali karakter Superman karena mereka tidak tahan “karakter papan atas seperti Superman dibiarkan terlalu lama merana.”

Sampai saat ini masih belum diketahui langkah apa yang akan segera mereka ambil. Yang jelas Superman dipastikan akan segera kembali, baik dengan karakter baru oleh pemeran baru, atau karakter lama dari Cavill yang dihidupkan lagi dengan cara yang lebih fresh. 

Sebelum diakuisisi oleh Discovery, WB juga sempat berniat untuk menghadirkan karakter Superman kulit hitam, di mana J.J. Abrams. dan Michael B. Jordan sudah mengungkapkan ketertarikannya untuk mengeksekusi ide tersebut. Belum diketahui apakah rencana tersebut akan tetap berjalan, mengingat WBD telah berniat untuk merombak konsep DC.

Ketertarikan Warner Bros. Discovery untuk menghidupkan kembali karakter Superman sebenarnya sangat masuk akal. Karena superhero yang merupakan simbol harapan Bumi ini bisa dibilang merupakan karakter DC yang paling populer sepanjang sejarah, yang mustahil untuk tidak diikutsertakan, sementara karakter DC lain mempunyai film solonya sendiri. 

Kita nantikan saja seperti apa perkembangan kabar selanjutnya tentang nasib Superman ini ya, Geeks.


Sumber :

https://www.greenscene.co.id/2022/04/16/warner-bros-akan-hadirkan-superman-baru/

Related Posts