Dalam sesi diskusi panel DC Comics yang digelar Comic-Con di Aula H, San Diego (AS), Sabtu (11/7/2015), para bintang film Batman v Superman: Dawn Of Justice, antara lain Ben Affleck, Henry Cavill, Jesse Eisenberg, Gal Gadot, Amy Adams, dan Jeremy Irons hadir bersama sang sutradara Zack Snyder hadir dalam kesempatan tersebut untuk berdiskusi mengenai film terbaru yang sedang mereka produksi.
Seiring berjalannya diskusi, trailer versi panjang diputar untuk menjelaskan alasan dua pahlawan super yang seharusnya menjadi sosok baik ini justru saling bertarung.
Saat kali pertama kisah film ini dibicarakan di berbagai media massa, banyak penggemar yang mempertanyakan, "Mengapa mereka berperang?", "Bukankah keduanya tokoh baik?". Namun, dalam trailer terbaru ini akhirnya tampak sebuah alasan Batman begitu dendam pada Superman.
Dalam Man of Steel 2013, pahlawan super yang berasal dari planet Krypton ini berusaha menyelamatkan dunia, ia secara tidak sengaja menghancurkan salah satu gedung industri milik Bruce Wayne yang menyebabkan banyak orang tak bersalah mati.
Trailer terbaru memperlihatkan Affleck sebagai Wayne berlari menuju gedung pencakar langit miliknya sambil memperlihatkan emosi dan kemarahannya.
Dalam panel tersebut, Affleck terlihat berantakan dan sedikit tertekan, melihat ke belakang di mana ia baru saja mengakhiri pernikahannya yang sudah berjalan selama 10 tahun bersama aktris peran Jennifer Garner. Namun, para penggemar memberikan sambutan yang meriah saat Affleck memasuki Aula H.
Bersamaan dengan itu, dalam trailer terbaru akhirnya terlihat pula penampilan pertama Jesse Eisenberg sebagai Lex Luthor dan Gal Gadot sebagai Wonder Woman. Dengan rambut panjang tanggung dan ekspresi sinis ala penjahat, Eisenberg berkata, "Black and blue. God versus man. Day versus night."
Sementara tokoh Wonder Woman yang diperankan Gal Gadot masih belum jelas berada di pihak mana dalam film Batman v Superman: Dawn Of Justice, ia hanya terlihat sedang menyerang dan bertahan.
Asisten setia Bruce Wayne, Alfred (Jeremy Irons), dan kekasih Clark Kent, Lois Lane (Amy Adams), akhirnya juga terlihat di trailer ini. Synder dan para bintang Batman v Superman juga berdiskusi mengenai produksi dan plot dalam panel, membahas mengenai banyak hal, dimulai dari kostum baru Batman, motivasi di balik kedua pahlawan super yang bertempur, dan juga saran dari pemeran Batman sebelumnya, Christian Bale, kepada Ben Affleck, pemeran Batman yang terbaru.
Seperti yang ditulis melalui akun Twitter milik Variety, Affleck menyatakan bahwa Bale memberikan pesan kepadanya. "Pastikan kamu bisa buang air saat menggunakan kostum itu," katanya.
Gambaran dari kostum baru Batman sudah terbongkar sebelumnya. Terlihat perubahan rancangan dari kostum tersebut. "Rancangan baru ini tidak meningkatkan kekuatannya lebih dari melindungi dirinya dari Superman," kata Synder.
Sumber :
www.newsarama.com
http://entertainment.kompas.com/read/2015/07/14/184543010/Terungkap.Alasan.Batman.Bertarung.dengan.Superman?page=2
No comments:
Post a Comment